Agen Maarten Stekelenburg tak menutup pintu peluang kliennya meninggalkan AS Roma dalam waktu dekat, meski belum ada tawaran dari pihak lain.
Pihak AS Roma, diungkapkan Rob Jansen, juga tak menunjukkan isyarat akan melepasnya.
"Saya sudah berbicara dengan direktur umum AS Roma Franco Baldini dan saat ini tak ada peluang Stekelenburg meninggalkan AS Roma," katanya, Kamis (10/1).
"Belum ada tawaran dari klub lain, tapi saat ini masih awal Januari dan segalanya masih mungkin terjadi," tandasnya.
Sebelumnya dikabarkan Fulham tertarik menggunakan Stekelenburg sebagai pelapis Mark Schwarzer.